Efek Sinar Ultra Violet


Matahari  sangat bermanfaat bagi kehidupan, karena membantu dalam proses  photo sintesa pada tumbuhan. Proses ini merupakan mata rantai makanan bagi mahluk hidup yang lain. Selain itu proses pembentukan vitamin D, provitamin D dalam tubuh manusia karena bantuan sinar ultra violet. Namun sinar ultra violet matahari yang berlebihan akan berakibat buruk bagi kesehatan manusia.
Efek sinar ultra violet terhadap kulit seseorang tidak sama, sangat tergantung pada intensitas penyinaran, frekwensi pemaparan sinar dan tingkat kerentanan kulit.  Bagi orang yang tinggal di daerah tropis tentunya tidak sama dengan orang yang tinggal di daerah dengan yang memiliki empat musim, karena di daerah tropis matahari bersinar sepanjang tahun sehingga intensitasnya lebih tinggi.
Sinar ultra violet dapat menyebabkan luka bakar (sun burn) disamping kulit menjadi tambah gelap. Biasanya dialami oleh orang orang yang berambut pirang, bermata biru dan kulit berbintik coklat. Menghindari sinar matahari langsung cara yang lebih baik untuk mencegah sun burn.
Bagi orang Aborigin, Negro dan Afrika termasuk orang yang tahan terhadap sinar ultra violet.  Resiko terjadinya kanker kulit sangat kecil sekali karena mempunyai perlindungan diri dengan warna kulit yang gelap, namun resiko kerusakan mata dan penurunan daya kekebalan tubuh masih mungkin terjadi.
Efek jangka panjang dari pemaparan sinar ultra violet disamping menimbulkan kanker, juga menyebabkan kulit menjadi kering (kurang lembab) dan blemishes (noda/flek flek pada kulit) serta kulit menjadi cepat menua.
Efek sinar ultra violet matahari yang berlebihan pada mata akan menyebabkan photokeratitis, bagian kornea mata mengalami kerusakan dan menimbulkan rasa sakit serta menurunnya penglihatan karena terjadi semacam kabut dan menyempitnya pelupuk mata. Keadaan ini  sama dengan cahaya yang ditimbulkan  api dalam kegaiatan mengelas. Hal juga  ini bisa terjadi akibat terpapar   sinar ultra violet yang terefleksi oleh salju, oleh karena itu sering disebut snow blindnes. Namun photokeratitis dapat sembuh seperti semula setelah beberapa hari.
Efek lain terhadap mata adalah pterygium atau pembesaran urat urat darah pada permukaan bola mata, yang menyebabkan mata menjadi merah. Bila pteygium meluas maka akan mengurangi penglihatan  Ini terjadi bagi orang yang terpapar sinar ultra violet yang agak lama.
Efek yang lebih parah adalah kerusakan kornea mata sehingga menjadi buta ( climate droplet keratopathy). Biasanya terjadi pada orang yang tinggal dan bekerja di daerah iklim yang keras.
Kebutaan akibat katarak adalah merupakan efek lain  dari sinar ultra violet. Sinar ultra violet yang berlebihan mengakibatkan kekeruhan pada lensa mata sehingga terjadi gangguan pada penglihatan. Kebutaan akibat katarak bisa disembuhkan melalui operasi penggantian lensa.
Malignant melanoma adalah jenis kanker ganas yang menyerang bola mata, penyembuhannya memerlukan operasi, pada awalnya sel kanker tumbuh pada kelopak mata.
Bumi kita diselimuti lapisan ozon yang dapat menghambat sinar ultra violet, namun karena kerusakan lapisan ozon, maka sinar ultra violet yang menyinari bumi menjadi berlebihan, sehingga membahayakan bagi kesehatan manusia. Gerakan penghijauan dan tidak menggunakan bahan CFCs dan  Halon pada alat pendingin dan pemadam kebakaran merupakan langkah yang dapat menghambat bertambah parahnya kerusakan ozon.


sumber : abahjack
Title : Efek Sinar Ultra Violet
Description : Matahari  sangat bermanfaat bagi kehidupan, karena membantu dalam proses   photo sintesa pada tumbuhan. Proses ini merupakan mata rantai ma...

0 komentar:

Posting Komentar